Cara menyembunyikan aplikasi di ponsel Android cukup mudah untuk dilakukan. Bisa menggunakan fitur yang telah tersedia di ponsel atau melalui aplikasi tambahan dari Google Play Store.
Berikut cara menyembunyikan aplikasi di semua merk hp seperti Samsung, Oppo, Xiaomi, Vivo dan sebagainya.
Daftar Isi
1. Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Samsung
Samsung merupakan merk Smartphone yang saat ini banyak digunakan di Indonesia. Samsung memiliki fitur secure folder yang berguna untuk menyimpan berbagai aplikasi atau file rahasia.
Contohnya seperti aplikasi sosial media, akun bank, atau aplikasi lain yang ingin bersifat privat. Karena hal itulah Samsung memiliki fitur keamanan untuk menyembunyikan aplikasi seperti secure folder. Berikut cara menyembunyikan aplikasi di Hp Samsung :
- Buka menu Setting atau Pengaturan.
- Scroll ke bawah lalu pilih opsi Biometrik dan Keamanan.
- Selanjutnya pilih menu Folder Aman atau Secure Folder.
- Aktifkan fitur Secure Folder dengan menggeser toggle.
- Buat password atau kata sandi. Bisa berupa PIN, sidik jari, atau yang lainnya.
- Selanjutnya buka kembali Secure Folder tersebut dengan password yang sudah kamu buat.
- Terakhir pilih aplikasi yang ingin kamu sembunyikan.
Baca juga : Cara Mengunci Aplikasi di HP Android dan iPhone
2. Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Oppo
Oppo menjadi Smartphone yang memiliki keunggulan lebih dalam hal keamanan. Bahkan Oppo bisa melindungi hanya satu aplikasi saja.
Jika Samsung mengharuskannya menempatkan dalam satu folder, maka Oppo dapat memberikan privasi dalam satu aplikasi.
Sehingga kamu bisa memberikan keamanan ganda baik itu di ponsel secara umum dan juga di aplikasi yang membutuhkan keamanan lebih. Berikut cara menyembunyikan aplikasi di Hp Oppo :
- Buka menu Setting atau Pengaturan.
- Scroll ke bawah, cari dan pilih opsi Keamanan atau Security.
- Pilih fitur Kunci Aplikasi.
- Selanjutnya buat password atau kata sandi. Bisa berupa PIN, sidik jari, dan yang lainnya.
- Terakhir pilih aplikasi mana saja yang ingin kamu kunci dengan cara menggeser toggle.
- Selesai.
3. Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Xiaomi
Selain Oppo dan Samsung, Xiaomi juga menjadi salah satu produk Smartphone yang banyak digunakan di Indonesia. Smartphone ini terkenal karena fitur dan harganya yang cukup murah. Berikut cara menyembunyikan aplikasi di Hp Xiaomi :
- Masuk ke menu Setting atau Pengaturan.
- Cari dan pilih menu Setelan Aplikasi.
- Selanjutnya pilih menu Kunci Aplikasi untuk bisa melakukan penguncian.
- Pilih menu Pengaturan yang ada di sebelah kanan menu kunci aplikasi.
- Cari opsi App Tersembunyi dan aktifkan menu tersebut dengan menggeser toggle.
- Selanjutnya klik Kelola App Tersembunyi.
- Terakhir pilih aplikasi yang ingin kamu sembunyikan di Hp Xiaomi.
4. Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Vivo
Vivo juga memiliki fitur untuk menyembunyikan aplikasi. Caranya yakni sebagai berikut :
- Masuk ke fitur Quick Menu. Caranya dengan menggeser layar dari bawah ke atas atau biasa disebut swipe up.
- Cari dan pilih menu Hide Icon.
- Selanjutnya buat PIN sesuai dengan keinginan.
- Kemudian masuk ke aplikasi yang ingin disembunyikan. Pilih beberapa aplikasi yang ingin disembunyikan.
- Tekan tombol Encryption Settings dan masukkan PIN yang sudah dibuat sebelumnya.
Cara Menyembunyikan Aplikasi dengan Aplikasi Tambahan
Selain dengan menggunakan aplikasi bawaan ponsel, kamu juga bisa menggunakan cara lain, yakni menggunakan aplikasi yang bisa di download di Google Play Store. Ada beberapa aplikasi yang bisa kamu gunakan, seperti Hide App, Hola Launcher, App Lock dan sebagainya
Nah itulah cara menyembunyikan aplikasi di Hp Samsung, Oppo, Xiaomi hingga Vivo. Selamat mencoba!
Pemuda yang gemar berbagi informasi mengenai dunia gadget, komputer dan otomotif.