3 Cara Melihat Foto dan Video yang Tersembunyi di HP Oppo

Cara melihat foto atau video yang tersembunyi di Hp Oppo bisa dengan mudah kamu lakukan melalui beberapa langkah. Ada dua cara yang bisa kamu lakukan, yakin melalui menu Setting dan Foto. Yuk simak selengkapnya.

3 Cara Melihat Foto dan Video yang Tersembunyi di Hp Oppo

Oppo merupakan salah satu smartphone yang memiliki banyak fitur canggih, salah satunya adalah fitur Private Safe. Fitur ini disematkan pada setiap ponsel Oppo agar penggunanya lebih nyaman dan aman.

Fitur Private Safe berfungsi untuk menyembunyikan file pribadi seperti foto, video, dokumen atau lainnya yang bersifat privat. Jadi hanya kamu yang bisa mengakses, karena untuk melihat file tersebut memerlukan password, pattern, PIN atau sidik jari. Berikut cara melihat foto atau video yang tersembunyi di Hp Oppo

1. Cara Melihat File yang di Private Lewat Menu Pengaturan

  • Buka menu Setting atau Pengaturan di Hp Oppo.
  • Scroll ke bawah lalu pilih menu Private atau Privasi.
  • Selanjutnya pilih Private Safe atau Brankas Pribadi.
  • Masukan PIN, Password, Pattern atau sidik jari yang sudah terdaftar sebelumnya.
  • Kamu akan melihat folder Gambar dan video, Audio, Dokumen, dan File lainnya.
  • Pilih Gambar dan Video untuk melihat foto atau video yang pernah kamu sembunyikan.
  • Selesai.

Nah itulah cara untuk melihat file yang tersembunyi di Hp Oppo. Sebenarnya ada cara lain yang lebih simpel dan praktis, yakni melalui aplikasi Foto.

Baca juga :

2. Melalui Aplikasi Foto

  • Buka aplikasi Foto di Hp Oppo kamu.
  • Di halaman utama, tekan dan tahan menu Album beberapa detik.
  • Selanjutnya kamu akan diarahkan ke fitur Private Safe atau Brankas Pribadi.
  • Masukan PIN, Password, Pattern atau sidik jari yang sudah terdaftar sebelumnya.
  • Pilih Gambar dan Video untuk melihat foto atau video yang tersembunyi di Hp Oppo.
  • Selesai.

Dengan mengikuti cara yang kedua ini tentunya akan lebih cepat dari sebelumnya. Namun tetap, kamu harus memasukan PIN, Password, Pattern atau sidik jari demi keamanan.

3. Melalui File Manager

Selain kedua cara diatas, kamu juga bisa melihat semua file yang tersembunyi di Hp Oppo melalui file manager. Caranya yakni sebagai berikut : 

  • Buka aplikasi File Manager atau Pengelola File.
  • Tekan ikon titik dua di pojok kanan atas lalu pilih menu Pengaturan.
  • Terakhir geser toggle ke sebelah kanan untuk melihat file yang disembunyikan.
  • Selesai.

Itulah tiga cara untuk melihat foto, video dan file tersembunyi di Hp Oppo. Mudah bukan?

Cara Mengembalikan Foto dan Video yang Disembunyikan di HP Oppo

Cara untuk memunculkan kembali foto, video atau file lainnya ke galeri cukup mudah. Berikut caranya :

  • Buka menu Setting atau Pengaturan.
  • Scroll ke bawah lalu pilih menu Private atau Privasi.
  • Selanjutnya pilih Private Safe atau Brankas Pribadi.
  • Masukan PIN, Password, Pattern atau sidik jari yang sudah terdaftar sebelumnya.
  • Jika ingin memunculkan foto dan video, pilih folder Gambar dan video.
  • Selanjutnya pilih foto yang ingin dimunculkan kembali.
  • Tekan tombol Atur sebagai publik dan pilih penempatan foto tersebut.
  • Selesai. Foto atau video yang disembunyikan sudah kembali muncul di galeri.

Tinggalkan komentar